Demam sinetron Turki sedang hangat-hangatnya di Indonesia. Aktor dan aktris yang rupawan dengan latar tempat yang indah memang menjadi salah satu kekuatan sinetron Turki. Tetapi ada satu lagi yang tak kalah menarik. Hal tersebut adalah gaya berbusana kaum wanitanya yang anggun dan syar’i.
Ciri khas busana wanita Turki tentu saja bisa menjadi referensi gaya untuk model baju lebaran tahun ini. Ingin tahu seperti apa serunya ciri khas busana syar’i ala Turki?
Busana Syar'i Turki |
Bahan Pakaian yang Ringan
Beberapa jenis bahan pakaian yang ringan seperti tule, katun dingin, dan chiffon kerap jadi andalan ketika membuat busana syar’i bergaya Turki. Penggunaan bahan-bahan ringan ini patut dicontoh supaya baju lebaran jadi terasa nyaman dikenakan sepanjang hari.
Motif Bunga-Bunga Berwarna Cerah
Untuk menampilkan kesan ceria di hari lebaran, motif bunga-bunga khas busana syar’i Turki bisa menjadi inspirasi gaya yang tepat. Para wanita pun bisa memilih baju atau hijab dengan aksen motif bunga. Motif bunga-bunga besar lebih cocok untuk wanita bertubuh kurus. Sementara wanita bertubuh gemuk justru tampak lebih langsing dengan motif bunga berukuran kecil.
Dress dengan Potongan A
Model dress dengan potongan A atau potongan melebar di bagian bawah jelas membuat pemakainya jadi merasa nyaman. Nah, saat bersilaturahmi di hari lebaran pun wanita jadi leluasa bergerak dengan model dress seperti ini. Tinggal memilih warna dan motif dress sesuai selera dan warna kulit, tampil keren di hari lebaran tak cuma sekadar impian.
Model Celana Kulot Jadi Pilihan
Celana kulot yang bentuknya longgar jelas terasa nyaman jika dikenakan sepanjang hari. Inspirasi penggunaan celana kulot khas gaya syar’i Turki rupanya bisa dicontoh untuk momen lebaran nanti. Perpaduan celana kulot dengan warna baju atasan dan hijab yang tepat pasti membuat penampilan wanita jadi semakin anggun.
Ingin memilih baju lebaran mulai dari sekarang?
Tak perlu bingung harus membeli di mana. Di MatahariMall. Selain memiliki varian model dan motif yang beragam, proses belanja online di MatahariMall juga sangat praktis.
Kita bisa memilih cara pembayaran yang kita inginkan mulai dari transfer antar bank, COD (Cash On Delivery), e-banking hingga kartu kredit. Kemudahan berbelanja di MatahariMall membuat semua orang jadi tak ragu lagi berbelanja online mulai sekarang.