Seiring dengan perkembangan zaman dan semakin maraknya digitalisasi, memiliki website adalah hal wajib bagi semua bisnis. Memiliki toko online sendiri akan mendatangkan banyak manfaat bagi usaha Anda. Salah satunya adalah untuk memberikan informasi pada pelanggan potensial mengenai kehadiran bisnis Anda.
Ilustrasi : Membuat website adalah hal penting bagi pengusaha maupun personal. Apa manfaat jasa pembuatan website yang bisa Anda dapatkan? |
Selain itu ada beberapa keuntungan lain memiliki situs atau website usaha yakni :
- Memudahkan orang menemukan bisnis Anda karena saat ini hampir semua orang melakukan pencarian dari internet.
- Anda bisa memperbarui informasi tentang bisnis secara cepat dan mudah.
- Memudahkan Anda dalam melakukan promosi.
- Memberikan kenyamanan serta pengalaman berbelanja online yang mudah.
- Memudahkan Anda dalam menjangkau konsumen, bahkan yang berada di luar wilayah tempat bisnis Anda berada.
- Adanya situs memungkinkan Anda menerima pesanan kapan saja dan di mana saja. Bahkan di luar jam operasional sekalipun.
Membuat Website Toko Online dengan Zyro
Memiliki website tentu tidak hanya menjadi kebutuhan para pemilik usaha. Anda yang memiliki profesi khusus seperti pengajar (dosen, guru, tutor atau praktisi pendidikan), seniman (fotografer, pesulap, penyanyi atau penyair) pelajar hingga pejabat publik dan lembaga juga memerlukan situs sendiri untuk berbagai kebutuhan seperti berbagi informasi hingga menyimpan portofolio.
Walau begitu, akan berbeda apabila website yang dibuat ditujukan untuk menjadi sebuah situs toko online. Jika Anda masih mengalami kesulitan, tidak ada salahnya menyerahkan urusan pembuatannya pada tenaga profesional. Namun jika modal Anda terbatas, manfaatkan Zyro untuk membuat website yang Anda inginkan.
Zyro pada dasarnya merupakan website builder yang sangat mudah digunakan, termasuk bagi Anda yang tidak punya pengalaman khusus dalam pembuatan situs. Website Builder yang powerful dan mudah digunakan. Anda bisa memilih untuk membuat website dari nol atau mengoptimalkan template buatan desainer yang sudah tersedia.
Selain itu, masih ada beberapa manfaat lain yang bisa Anda dapatkan jika menggunakan website builder, seperti Zyro, atau memanfaatkan jasa pembuatan website yang menggunakannya untuk membuat toko online. Apa saja manfaat tersebut? Simak uraiannya berikut ini!
1. Lebih Efisien dan Hemat Waktu.
Tidak semua orang memiliki pengetahuan teknis dalam pembuatan website untuk membuat toko online. Belajar dari awal tentu saja sangat tidak efisien. Apalagi bagi Anda yang sibuk.
Dengan menyerahkan urusan pembuatan website pada ahlinya, Anda bisa fokus pada hal-hal lain yang lebih penting. Misalnya membuat perencanaan perluasan bisnis yang lebih matang atau meningkatkan jumlah produksi.
Dengan menyerahkan urusan pembuatan website pada ahlinya, Anda bisa fokus pada hal-hal lain yang lebih penting. Misalnya membuat perencanaan perluasan bisnis yang lebih matang atau meningkatkan jumlah produksi.
2. Meningkatkan Kredibilitas Bisnis Anda.
Di tangan jasa pembuatan website profesional seperti toko online, Anda bisa mendapatkan tampilan situs terbaik yang akan mencerminkan profesionalisme serta kredibilitas usaha Anda. Tidak hanya bagus dari segi desain serta navigasi, website toko online yang dibuat secara profesional juga akan mudah diakses sehingga akan mengundang lebih banyak pengunjung.
Anda menyediakan cukup informasi yang dibutuhkan mulai dari nama usaha, alamat, katalog produk dan lain sebagainya. Semakin bagus situs toko online Anda, semakin mudah Anda mempromosikan produk Anda secara online.
3. Anda akan Terbaru dari Segi Maintenance.
Ketika memiliki sebuah situs, berbagai masalah mungkin saja akan muncul. Misalnya saja menu yang ribet, atau kecepatan loading yang lama hingga website toko online mengalami crash. Hal ini umum terjadi pada website-website bisnis terkenal. Walau begitu, kendala ini bisa diatasi apabila Anda memanfaatkan website builder untuk membuat toko online.
Dengan menggunakan jasa pembuatan toko online yang memanfaatkan website builder, Anda akan dibantu untuk mengatasi masalah-masalah yang sifatnya darurat seperti ini. Beberapa penyedia jasa bahkan memberikan garansi khusus untuk memudahkan Anda seandainya terjadi masalah pada situs bisnis Anda nantinya.
4. Kinerja Situs Toko Online Menjadi Lebih Maksimal.
Setelah situs selesai dibuat, tugas Anda selanjutnya adalah membuat toko online Anda berada pada halaman pertama mesin pencari. Ini tidak bisa dilakukan hanya dengan membuat situs yang mudah diakses serta punya desain bagus. Ada beberapa strategi agar Anda bisa mengundang lebih banyak pengunjung untuk datang ke situs Anda.
Teknik untuk meningkatkan pencarian pada mesin pencari seperti Google dinamakan dengan SEO atau Search Engine Optimization. Penyedia jasa pembuatan website umumnya dapat membantu Anda dengan SEO atau memperkenalkan Anda dengan orang yang memahami SEO. Dengan penerapan teknik SEO yang tepat, situs Anda bisa berada di halaman pertama pencarian.
Baca Juga :
Selain dengan SEO, performa situs juga dapat ditingkatkan dengan memberikan fitur tambahan. Misalnya saja chatbot (mesin penjawab otomatis) dan lain sebagainya. Penggunaan chatbot mampu menggantikan admin untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan terutama yang sifatnya FAQ (Frequent Asking Questions).
Ketika situs Anda berada di halaman awal, semakin tinggi kemungkinan orang untuk meng-kliknya. Semakin tinggi traffic atau tingkat kunjungan ke website Anda, semakin besar pula kesempatan produk Anda terjual.
5. Proses Pembuatan Jauh Lebih Cepat
Meskipun keahlian seperti coding bisa dipelajari dan digunakan sendiri, namun bagi orang-orang yang masih amatir ini bisa menyulitkan. Kalaupun berhasil, biasanya waktu pembuatan akan lebih lama. Di sinilah jasa pembuatan website berperan penting dalam membantu Anda dengan melakukan pengerjaan situs bisnis Anda.
Cukup sediakan dana yang dibutuhkan dan negosiasikan berapa lama waktu pengerjaan yang Anda inginkan. Semakin cepat situs Anda selesai, semakin cepat juga Anda bisa meraih pelanggan dari internet. Namun, akan lebih hemat apabila Anda mencoba untuk membuat website toko online sendiri dengan website builder.
Tanpa harus menguasai coding atau bahkan desain web. Buat website hanya dalam hitungan menit. Anda bisa mempersonalisasikan tampilan website dengan drag and drop element. Proses pembuatannya pun tergolong cepat dan hasilnya dapat diakses dengan berbagai jenis gadget.